Metode ini adalah metode yang dilaksanakan dengan
memperagakan atau mensimulasikan suatu proses, situasi, benda atau cara kerja
suatu produk teknologi yang sedang dipelajari. Pada metode ini guru
melakukannya di depan kelas agar seluruh isi kelas mengetahui.
Pendemonstrasiannya bisa menggunakan benda asli, tiruan
ataupun miniaturya, tergantung kebutuhan dari pembelajaran. Agar pembelajaran
dapat dipahami siswa lebih, para siswa juga ikut melakukannya setelah diberi
contoh oleh guru.
Pendemonstrasian ini biasanya sangat baik digunakan untuk
ilmu sains seperti Fisika, kimia, dan lain-lain.
Kelebihan
- Siswa dapat mengetahui secara langsung bahan pelajaran yang sedang dipelajari, sehingga memudahkan siswa untuk memahami.
- Siswa dapat pengalaman mempraktikan melakukan pengamatan secara langsung.
- Pelajaran lebih menyenangkan karena tidak monoton.
Kekurangan
- Tidak setiap mata pelajaran dapat menggunakan demonstrasi.
- Membutuhkan biaya lebih untuk mengadakan alat dan bahan.
- Hasil pembalajaran kurang maksimal jika alat dan bahan yang digunakan kurang baik.
Comments
Post a Comment
Don't be shy to leave your comment